Wisata Bahari Pantai Dangas
Hai guys, untuk
blog kali ini, gue pengen share tentang salah satu pantai di batam yang sudah
cukup lama didirikan, penasaran?? Let’s check it out!
Pantai Dangas
Batam
Jadi, pantai yang mau gue bahas ini adalah pantai
Dangas, yang berada di jalan Tj. Pinggir,
Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Untuk
menuju ke pantai ini juga tidak susah, apabila takut nyasar, kalian bisa
menggunakan aplikasi google map yang ada di hp kalian.
Jadi,
pantai Dangas ini sudah didirikan sejak tahun 2007 dan selalu dikembangkan
hingga sekarang demi meningkatkan pariwisata di Batam.
Ketika
disana, gue dan teman-teman telah mewawancarai wisatawan yang kebetulan banget
udah sering banget ke pantai ini, nama nya kak Dhea..
Dan
kak Dhea sendiri juga sudah berkunjung ke pantai Dangas ini sejak tahun 2008,
so Kak Dhea sudah tau banget perubahan yang terjadi dari tahun 2008-2017 ini…
Alasan
kak Dhea suka berkunjung ke pantai ini adalah karena pantai ini, memiliki arah
angin yang berbeda dengan pantai yang lainnya.. “Kalau daerah tiban kota sana hujan, disini ga hujan…kalau disana panas,
disini panasnya ga terlalu menyengat”..
Selain
itu, kak Dhea juga bilang kalau pantai ini cocok juga untuk berkumpul keluarga,
menenangkan diri, dan menikmati pemandangan di pantai ini..
Lalu
kita Tanya, “pemandangan gimana yang kak Dhea suka dari pantai ini?”
Dan
kak Dhea menjawab seperti ini “uniknya
pantai ini sama pantai yang lain adalah pantai ini memiliki bangkai kapal laut
yang sudah tidak digunakan lagi…kan unik tuh.. manatau suatu hari drivernya
keluar, terus samperin aku karena aku sering liatin dia terus..” wkwkwk
Kak
Dhea ini orangnya kece dan gaul loh guys.. pokoknya lucu pas wawancara dengan kak
Dhea ini..
Oya,
kak Dhea sendiri tinggal nya di batu aji loh guys,, ke bayang ga sih seberapa
jauh dari batu aji ke sekupang?? Itu kira2 membutuhkan waktu sekitar 1jam an
untuk bisa sampai ke pantai ini.. segitu cinta nya Kak Dhea dengan pantai
Dangas ini.. hahaha
Tapi
untuk gue dan teman2 sendiri juga suka banget sama pantai ini, karena pantai
ini dekat dengan objek wisata lainnya yang ada di batam, yaitu Objek Wisata
Taman Tangga Seribu.. Lucu kan nama nya?? Hahaha
Kira-kira
dengan selisih waktu 10menit dari Pantai Dangas, sudah bisa untuk mencapai
Taman tangga seribu ini..
Jadi
keunikan dari objek wisata yang satu ini adalah, karena terdapat rumah pohon
yang di kelola oleh masyarakat local sana yang digunakan untuk menjadi spot
foto yang indah..selain untuk spot foto, objek wisata ini juga bisa melihat
Sunset dari arah rumah pohon tersebut.. buaguss banget dah pokonya!!
Kalian
pasti penasaran kan kenapa disebut tangga seribu?? So, taman ini memang
terdapat tangga untuk menuju pantai di bawah taman ini.. dan jumlah nya
sebenarnya tidak sampai seribu.. hanya saja, sekarang lagi dalam proses untuk
pembuatan tangga yang akan menghubungkan taman ini ke dalam hutan yang ada
disana.. dan rencana nya di dalam hutan tersebut akan di kembangkan dan
dikelola menjadi permainan flying fox, sehingga dinamakan tangga seribu agar dapat
lebih menambah perhatian dan keinginan wisatawan untuk datang ke objek wisata
ini.
Selain
spot untuk berfoto, keunikan objek wisata yang satu ini adalah.. kalian bisa
menyebrang ke pulau seberang loh guys..
Jadi
pulau ini dapat kalian kunjungi dengan menaiki pompon dari pantai taman tangga
seribu ke pulau kecil tersebut yang disebut Pulau Putra..
Pulau
ini masih dalam proses pengembangan pariwisata guys, jadi pulau ini masih
banyak yang belum mengetahui nya, jadi pada saat gue dan teman-teman pergi itu
sama sekali ga ada orang disana.. jadi serasa private island dhe.. wkwkw
Pokoknya
seru dhe.. gue yakin kalian ga bakal bosan untuk datang ke tiga objek wisata
ini..
Novi Hartanti(kiri) Okta Melyanti(tengah) Gue
Cherry Leono (kanan)
Ngomong di ngomong, kalian pasti penasaran kan butuh
bawa budget berapa sih ke objek wisata ini?? Tenang guys, ga mahal kok.. jadi
ini rincian harga nya:
a.
Pantai
Dangas
Entrance Fee: Rp.10.000/orang
Uang Parkir untuk Mobil & Motor : Rp 5.000 & Rp 2.000
Kalau kalian mau sewa pondok yang ada di pantai Dangas, akan dikenakan
biaya Rp 10.000/jam nya..
b.
Taman
Wisata Tangaa Seribu
Entrance Fee Taman: Rp 5.000/orang
Uang Parkir untuk Mobil & Motor : Rp 5.000 & Rp 2.000
Kalau kalian ingin mengambil spot foto di rumah pohon maka dikenakan
biaya lagi yaitu seharga Rp 2000/orang. Heheh
c.
Pulau
Putra
Dengan menaiki Pompong dari taman tangga seribu ke
pulau putra itu dikenakan biaya Rp 10.000/orang dan sudah termasuk PP ya guys..
J
Jadi bisa dihitung butuh membawa budget seberapa
banyak ya untuk ke objek wisata batam yang unik-unik ini.. ga mahal kan
guys??hihhih
Jadi kalo belum pernah kesini, boleh dhe dicoba untuk
merefreshingkan otak dan berkumpul keluarga.. heheh sekali dayung, 3 tempat
yang bisa kalian kunjungi..
Jadi, itu saja yang mau gue share, semoga bermanfaat
untuk kalian yang masih penasaran dengan tiga objek wisata ini..
Oya, pada saat mengunjungi tiga objek wisata ini, di
harapkan untuk tetap menjaga kelestarian alam nya yah,, jangan asal membuang
sampah apalagi puntung rokok dan sampah2 lainnya..
Mari sama-sama menjaga kelestarian alam dan Mendukung
Pengembangan Pariwisata di Batam!! J
Salam Hangat
Dari Kami..
GTGE Squad..
Go Travel Go
Explore!!
Tidak ada komentar: